March 25, 2025

mediabersama.com

news portal

Resmi Dilantik, Ketua Askab PSSI Kukar Fokus pada Pembinaan Pemain Lokal dan Target Emas Porprov

1 min read
Share Now

mediabersama.com, KUKAR – Menjelang bulan puasa dan perayaan Idul Fitri 2025, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) tengah mempersiapkan pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM). Rapat persiapan yang digelar di Ruang Eksekutif Kantor Bupati Kukar pada Kamis (27/2/2025) bertujuan untuk memastikan kelancaran kegiatan yang melibatkan vendor dan distributor.

Ahyani Fadianur Diani, Asisten II Setkab Kukar, mengatakan bahwa tujuan dari rapat ini adalah untuk memperluas jumlah partisipan, termasuk vendor, distributor, dan toko yang dapat menyediakan bahan pangan murah bagi masyarakat.

“Kegiatan ini rutin dilakukan Pemkab Kukar, namun kami ingin lebih banyak pihak terlibat tahun ini,” jelas Ahyani.

GPM akan dilaksanakan di area parkir Masjid Agung Kukar pada 11-12 Maret 2025, dengan fokus pada persiapan lokasi dan kelancaran arus lalu lintas.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kukar, Sutikno, menambahkan bahwa tahun ini lebih banyak vendor yang berpartisipasi dibandingkan tahun lalu.

“Kami sudah memastikan ada 48 vendor yang ikut serta, dan kemungkinan akan ada tambahan vendor lainnya,” katanya.

Sutikno juga menekankan bahwa GPM merupakan salah satu upaya untuk menekan inflasi, terutama dalam menghadapi harga pangan yang tinggi menjelang HBKN, seperti harga cabai rawit yang sering melonjak.

“Sesuai dengan momen Hari Besar Keagamaan, kita memang harus secara periodik mengadakan kegiatan seperti ini untuk mengendalikan inflasi. Salah satu komoditas yang mengalami kenaikan harga cukup signifikan adalah cabai rawit,” pungkasnya. (Adv Diskominfo Kukar/yh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *